topikindo.com – Spanyol dan Republik Ceko akan bertemu pada pertandingan pertama Grup D, Senin 13 Juni 2016 di Stadion Municipal. Spanyol yang sudah juara dalam dua gelaran terakhir diharapkan untuk meraih gelar ketiganya secara beruntun.
Menurut penjaga gawang Republi Ceko, Petr Cech, negaranya masih tetap bisa menang meski Spanyol jauh lebih diunggulkan. Itu terjadi karena pada pertandingan uji coba, Spanyol mengalami kekalahan dari Georgia yang memandakan Spanyol tak berada di kondisi terbaik.
“Semua berfikir Spanyol akan menang mudah saat melawan Georgia. Tetapi pada akhirnya mereka kalah 1-0 dari Georgia,” ujar Petr Cech seperti dilansir Marca.
“Segalanya bisa terjadi dalam sepakbola termasuk kejutan. Jadi kami akan bekerja keras bersama dan berusaha untuk mendapatkan sesuatu pada pertandingan kontra Spanyol,” tambah penjaga gawang Arsenal tersebut.
Gelaran Piala Eropa 2016 menjadi yang keempat bagi Petr Cech semenjak 2004. Dalam kompetisi empat tahunan tersebut dirinya sudah 11 kali menjaga mistar gawang Republik Ceko.